Kenali Sumber Energi Terbarukan (Dyrect Energy) yang Ada di Sekitar Kalian

Kenali Sumber Energi Terbarukan (Dyrect Energy) yang Ada di Sekitar Kalian

Teknologi yang semakin berkembang pesat dari tahun ke tahun menjadikan manusia dapat melakukan banyak hal dengan mudah dan efektif. Bahkan sekarang jarak bukan masalah yang terlalu berarti bagi manusia, mereka tetap bisa berkomunikasi dengan baik berkat teknologi, untuk bepergian jauh pun teknologi juga membantu banyak dengan adanya pesawat dan kendaraan canggih lainnya.

Sejalan dengan pekembangan teknologi yang melesat, kebutuhan energi juga meningkat karena adanya industri yang semakin banyak dan tentunya membutuhkan energi untuk kelangsungan hidupnya. Oleh karena itu, manusia harus memiliki inovasi yang cerdas agar kehidupan semakin sejahtera. Mengatasi masalah satu ini, dtemukanlah inovasi yang bisa mengubah sesuatu yang banyak kita temui sehari-hari menjadi energi. Energi ini disebut energi terbarukan. Lebih tepatnya lagi energi terbarukan adalah energi yang berasal dari “proses alam yang berkelanjutan” seperti contoh tenaga surya, tenaga angin, panas bumi serta proses biologi. Untuk Indonesia sendiri energi terbarukan adalah asupan untuk kebutuhan energi yang sangat baik mengetahui Indonesia merupakan salah satu negara dengan iklim tropis. Terdapat beragam jenis sumber energi terbarukan yang sebenarnya sering kita temui, kenali beberapa diantaranya di bawah ini:

  • Matahari

Matahari yang setiap hari bersinar itu merupakan salah satu yang bisa dimanfaatkan sebagai sumber energi. Pasalnya, ternyata cahaya yang dihasilkan oleh matahari ketika diolah bisa menghasilkan energi listrik. Jenis sumber ini jelas menguntungkan pihak PLN dan masyarakat tentunya karena apabila PLN mengalami gangguan dan manjadikan beberapa daerah padam, energi terbarukan dengan sumber cahaya matahari ini bisa dijadikan sumber listrik pengganti listrik PLN. Terdapat beberapa kota di Indonesia yang sudah memanfaatkan sumber energi matahari, salah satunya adalah Surabaya dan beberapa kota lainnya. Pengaplikasian energinya pun beraneka macam, mulai dari fasilitas publik, lampu lalu lintas, terminal, rumah pompa, kantor pelayanan, penerangan jalan dan lain-lain.

  • Bio Energi

Siapa sangka ternyata kandungan organik hewan dan tumbuhan yang terkadang kita abaikan atau bahkan kadang merasa jijik terhadapnya itu ternyata merupakan sesuatu yang bisa digunakan sebagai sumber energi terbarukan. Bahkan bisa kita ketahui bahwa energi satu ini terus dikembangkan dan dikembangkan seperti contoh Biodesel, Biosyngas, Biogas, Pure Vegetable Oil, dan lain-lain. Biogas sendiri merupakan suatu hal yang sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat. Sumbernya yang berasal dari kotoran namun bisa menghasilkan manfaat luar biasa yang dirasakan oleh masyarakat ini menjadikan energi satu ini populer, dan bahkan dikenalkan dengan masyarakat sejak dari pendidikan dasar.

  • Angin

Angin yang merupakan salah satu komoponen yang sering kita rasakan setia harinya ini ternyata dapat diolah dan di manfaatkan sebagai salah satu sumber energi terbarukan. Sebagian dari anda pasti mengetahui kincir angin atau Wind Turbin yang berada di Sulawesi Selatan. Kincir angin merupakan salah satu energi pembangkit listrik yang menggunakan angin sebagai sumber energi terbarunya. Pembangkit listrik jenis ini juga dikenal banyak orang sebagai pembangkit lstrik tenaga bayu. Bahkan pembangkit listrik satu ini sudah menjadi sumber kelistrikan kota Sulawesi Selatan dikarenakan kinerjanya yang maksima serta memberikan banyak manfaat dalam jangka pendek maupun panjang.

Itulah beberapa sumber energi terbarukan yang sering sekal kita jumpai di kehiidupan sehari-hari. Energi terbarukan memang lah suatu hal yang harus banyak dikembangkan serta diperhatikan kemajuannya. Karena sumber dayanya yang tak terbatas bisa membantu manusia dalam banyak aspek dan hal.